Rumah 2 lantai mengusung konsep modern tropis dengan bentuk jendela yang unik dan kanopi carport yang kokoh. Keramik ruang tamu tampak natural sekaligus modern dengan corak polkadot. Penutup lantai anak tangga menggunakan material bercorak kayu yang menambah kesan hommy dan nyaman. Untuk toilet menggunakan konsep minimalis industrial yang menambah kesan harmonis dan estetika tinggi. Rumah ini juga dilengkapi dengan interior untuk meja rias dan kitchen set, serta lantai menggunakan vinyl di kamar tidur utama. Penambahan skylight juga menambah pencahayaan rumah sehingga lebih ramah lingkungan.